Tuesday, December 24, 2024
HomeSeputar IMATEKKegiatan IMATEKKunjungan HIMATEKIA ITERA ke IMATEK KM FT UNSRI

Kunjungan HIMATEKIA ITERA ke IMATEK KM FT UNSRI

(Indralaya, Rabu 24 Agustus 2022) IMATEK KM FT UNSRI menerima kunjungan dari Jurusan Teknik Kimia Institut Teknologi Sumatera. Mahasiswa ITERA yang berkunjung pada saat itu sebanyak 67 orang mahasiswa dan didampingi oleh 18 orang dosen. Para Mahasiswa ITERA yang hadir disambut dengan baik oleh para mahasiswa dan dosen dari Jurusan Teknik Kimia Universitas Sriwijaya.

Dosen Teknik Kimia Universitas Sriwijaya yang menghadiri acara kunjungan tersebut antara lain yaitu Ibu Dr. Tuti Indah Sari, S.T., M.T.  selaku ketua jurusan beserta ibu Lia Cundari , S.T., M.T. dan Ibu Bazlina Dawami Afrah , S.T., M.T., M.Eng.

Kunjungan ini terjadi dalam rangka KKL atau kuliah kerja lapangan dari para mahasiswa ITERA . Mahasiswa ITERA yang ikut serta dalam kunjungan berasal dari angkatan 2020 dan 2021. Menurut Dea Amanda salah satu mahasiswa ITERA yang berkunjung kesan dari kunjungan ini adalah  sangat senang pastinya bisa diberi kesempatan berkunjung ke Jurusan Teknik Kimia Universitas Sriwijaya, dan yang mungkin membuat kami sangat berkesan adalah ketika melihat laboratoriumnya yang begitu lengkap peralatannya jika dibandingkan laboratorium kami. Bahkan saat mengunjungi laboratorium kami diberi penjelasan sedikit mengenai bagaimana cara mengaplikasikan alat-alat tersebut. Pesannya tetap semangat buat temen-temen IMATEK terutama dalam menjalani dan menyelesaikan studinya di Universitas Sriwijaya dan ditunggu kunjungannya juga ke Institut Teknologi Sumatera.

Dengan adanya kunjungan ini diharapkan  semakin terjalinnya hubungan baik antara Universitas Sriwijaya dan Institut Teknologi Sumatera baik dari sisi akademis, kemahasiswaan maupun organisasi.

Anda Alumni, Dosen, Mahasiswa Teknik Kimia UNSRI?

belum terdaftar di Website IATEK UNSRI?, yuk segera daftar, dan bergabung bersama lebih dari 1.400 (and still counting) member lainnya.

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

before posting a comment, you must agree to the User Generated Content Policy Website IATEK UNSRI

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Login

Formulir

Output Formulir

Yang Masih Anget

Paling Banyak Dibaca

Recent Comments

adversitement
error: Alert: Mohon Maaf untuk perlindungan Hak Cipta Content, Anda Tidak Bisa Select untuk meng-copy content di web IATEK UNSRI ini!!
IATEK UNSRI

FREE
VIEW