Sudah menjadi tradisi setiap setahun sekali IMATEK akan mengadakan pemilihan Ketua Umum yang baru. Posisi jabatan Ketua Umum akan digantikan dengan mahasiswa angkatan satu tahun di bawah pemegang jabatan sebelumnya. Pemilihan para calon dengan menggunakan sistem pengajuan diri. Kali ini terdapat tiga kandidat yaitu Dede Hadi Widianto, Taufik Basri, Irvan Rizky yang akan bersaing untuk memperebutkan jabatan tersebut. Pertama tiap kandidat akan disidang umum oleh mahasiswa Teknik Kimia mengenai kepemimpinan mereka kedepannya. Setiap kandidat diwajibkan untuk menjawab setiap pertanyaan yang akan dilontarkan, dengan melihat jawaban-jawaban dari kandidat, kita akan tahu seperti apa karakteristik kepemimpinan setiap peserta.Mengetahui karakteristik kepemimpinan tiap kandidat maka kita dapat memilih dengan cermat siapa yang lebih tepat untuk menjabat sebagai ketua umum selanjutnya. Proses pemilihan dilanjutkan dengan pem-votting-an para kandidat. Kandidat yang memiliki suara terbesar akan melanjutkan perjuangan dari Ketua Umum sebelumnya. Pemilihan Ketua Umum IMATEK 2013-2014 dimenangkan oleh saudara Dede Hadi Widianto. “Saya deg-degan, tapi kemarin itu udah LILLAHITA’ALA, jadi nervous-nya ga terlalu besar, saya berdo’a, ya Allah kalau yang terbaik adalah terpilih maka pilihlah hamba, dan apabila yang terbaik adalah tidak terpilih maka jangan pilih hamba”, ujar Dede.
Dede ingin memberikan kesan kepada setiap anggota bahwa IMATEK ini bukanlah sekedar wadah organisasi formal, tetapi IMATEK ini adalah keluarga, “Dengan menganggap seperti keluarga insyaAllah jalinan kerjasama antar anggota itu pasti akan lebih berjalan.”ujar Dede. Dede memiliki beberapa progam kerja handal untuk mahasiswa Teknik Kimia diantaranya: SPARTA, Kuliah Umum K3L, Seminar Nasional Nanoteknologi, PKM GT Teknik kimia,lomba karya tulis nasional problem solving, dan masih banyak lagi. Tujuan diadakan acara-acara tersebut adalah dilaksanakan untuk menambah wawasan mahasiswa agar menjadi engineer yang handal dan kompetitif dalam dunia kerja
Lima Puluh Tahun Teknik Kimia adalah puncak dari kepengurusan IMATEK periode 2013/2014. Jurusan Teknik Kimia dan IMATEK berencana pada bulan September akan mengadakan kegiatan Temu ALUMNI dalam rangka memperingati 50 Tahun teknik Kimia. Ini bisa dikatakan sebagai ulang tahun emas bagi seluruh civitas akademika Teknik Kimia UNSRI, maka dari itu mulai dari sekarang sedini mungkin Jurusan dan IMATEKmengabarkan kegiatan temu alumni ini ke alumni-alumni,dosen serta mahasiswa Teknik Kimia UNSRI. “Mari bersama-sama kita sukseskan semua rangkaian acara mulai dari Januari sampai September yang kita kemas dengan nama 50thanniversary Teknik Kimia Golden Age.” kata Bupati IMATEK. (can/fiq/gus)